Hasil belajar merupakan kemampuan yang diperoleh anak setelah melalui kegiatan belajar. Pencapaian hasil belajar memuat ranah kognitif, dan psikomotor. Model pembelajaran Project Based Learning merupakan model pembelajaran yang diakui pendidik pada pembelajaran tematik abad ke-21 dimana pembelajaran berpusat pada siswa (Student Center), dalam penelitian ini peneliti menggunakan model pembelajaran Project Based Learning. Tujuan penelitian adalah untuk meningkatkan hasil belajar tematik siswa kelas VI SD, tema 5 subtema 2. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan hasil belajar siswa dari pra siklus, siklus 1 ke siklus 2 menggunakan model Project Based LearningKata Kunci: tematik, project based learning, hasil belajar
Copyrights © 2020