JURNAL PENDIDIKAN EKONOMI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi dan Ilmu Sosial
Vol 14 No 2 (2020): JPE: Jurnal Pendidikan Ekonomi (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi, dan

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAAN PELANGGAN KEDAI KOBER MIE SETAN JEMBER

Nino Nikantino (Universitas Jember)
Sri Wahyuni (Universitas Jember)
Joko Widodo (Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
03 Sep 2020

Abstract

Kedai Kober Mie Setan Jember adalah salah satu kedai yang ada di Jember yang menyediakan makanan berupa Mie yang telah meluaskan berbagai cabang di Jawa Timur dan juga daerah lain, salah satunya di Jember, selain mengedepankan rasa pedas Kedai Kober Mie Setan Jember juga mengedepankan kualitas pelayanan pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Kedai Kober Mie Setan Jember. Pengukuran dimensi kualitas pelayanan menggunakan lima dimensi, kualitas pelayanan yang terdiri atas dimensi tangibles (bukti fisik), reliability (kehandalan), Responsiveness (ketanggapan), Assurance (jaminan), Empathy (empati). Intrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioneryang disebarkan kepada pelanggan kedai kober mie setan Jember, data yang digunkan dianalisis menggunakan analisis regresi linier sederhana.Hasil dari penelitian ini menunjukkan kelima variable kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan di Kedai Kober Mie Setan Jember dapat disimpulkan bahwa Kualitas Pelayanan berpengaruh kuat terhadap kepuasan Pelangaan dan hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya kualitas pelayanan yang terdiri dari bukti fisik, kehandalan, daya tanggap, jaminan, dan empati yang baik, maka dapat memberikan rasa puas kepada pelanggan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JPE

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

JURNAL PENDIDIKAN EKONOMI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi dan Ilmu Sosial (JPE), an electronic journal, provides a forum for publishing the original research articles, review articles from contributors, and the novel technology news related to economics education and ...