Berdasarkan pengalaman pembelajaran selama beberapa tahun, sebagian besar siswa/peserta didik mengalami kesulitan dalam menulis laporan hasil Prakerin. Indikatornya adalah kualitas laporan prakerin yang mereka tulis masih rendah. Untuk memperbaiki kondisi tersebut, penulis melakukan Penelitian Tindakan Kelas dengan menerapkan metode pembelajaran berbasis proyek, khususnya untuk pembelajaran menulis laporan prakerin. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan ketrampilan menulis Laporan Prakerin dengan metode pembelajaran berbasis Proyek. ini mengambil subyek kelas XII Multi Media -1 dan kelas XII Multimedia-2 SMK Negeri 7 Jakarta yang terdiri dari 59 siswa, yang dilaksanakan menjelang dan pada saat para siswa melakukan praktik kerja industri (prakerin). Penelitian dilakukan dalam dua siklus, dimana setiap siklus terdiri 4 tahap yaitu: perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil observasi terhadap nilai rata-rata aktivitas dan peran serta siswa dalam pembelajaran menunjukan angka 61 pada kondisi dasar, dan meningkat menjadi 65,5 pada siklus I serta menjadi 80,83 pada siklus II. Sedang observasi terhadap nilai laporan prakerin siswa juga menunjukkan peningkatan dari 59,25 pada kondisi dasar menjadi 67,5 pada siklus I dan 81,5 pada siklus II. Artinya dengan dua siklus tindakan menunjukan bahwa tujuan penelitian tindakan kelas dapat tercapai.
Copyrights © 2020