Prosiding Seminar Teknologi Kebumian dan Kelautan (SEMITAN
Vol 3, No 1 (2021)

STUDI PERANCANGAN KAPAL WISATA DAERAH RAJA AMPAT

Pranatal, Erifive (Unknown)
Ramadhan, Bobby (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Aug 2021

Abstract

Raja Ampat merupakan tempat wisata terbaik yang menjadi destinasi utama para wisatawan asing dan local dengan dihuni oleh beratus spesies makhluk bawah lautnya. Untuk memenuhi kebutuhan wisata, dirancang kapal wisata yang ditujukan bagi wisatawan asing maupun wisata lokal. Penelitian ini menggunakan metode perbandingan dimana teori yang digunakan adalah The Geosim Procedure untuk menentukan ukuran utama. Ukuran utama kapal baru dijadikan dasar dalam merencanakan kapal. Tahapan dalam merencakan kapal ini antara lain: menentukan rencana garis, menghitung stabilitas kapal, dan menghitung hambatan kapal. Dari hasil perhitungan diperoleh panjang kapal L = 45,04 m, lebar kapal B = 9,15 m, sarat kapal= 3,91 m, Displacement kapal = 578,08 ton. Pada kondisi full displacement kapal memenuhi kriteria stabiliats berdasarkan IMO. Sedangkan pada perhitungan tahanan kapal: pada kecepatan servis 12 knots kapal menghasilkan tahanan kapal sebesar 51, 2 kN. Jika efisiensi propulsi 0,55 maka power yang dibutuhkan untuk mencapai kecepatan 12 knots adalah 574 kW.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

semitan

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences

Description

Prosiding yang berisi hasil penelitian di bidang ilmu kebumian dan kelautan, diselenggarakan pada acara Seminar Teknologi Kebumian dan Kelautan (SEMITAN) yang dilaksanakan secara tahunan. Pemateri seminar merupakan akademisi dan praktisi yang bergerak di bidang Kebumian dan Kelautan. aim and scope: ...