JOURNAL OF MECHANICAL ENGINEERING, MANUFACTURES, MATERIALS AND ENERGY
Vol 4, No 2 (2020): EDISI DESEMBER

Analisis Penggunaan Knalpot Berbahan Komposit Untuk Mengurangi Tingkat Kebisingan Pada Motor Suzuki Satria

khairuddin tampubolon (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)
Fider Lumbanbatu (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)



Article Info

Publish Date
17 Dec 2020

Abstract

Pertambahan jumlah penduduk sejalan dengan pertambahan jumlah Produksi dan Pemakaian kendaraan bermotor. Selain meningkatnya penggunaan Sepeda motor baru, tidak sedikit Sepeda motor bekas dan bahkan Sepeda motor kategory Sepeda motor tua masih dipakai. Menurut pengamatan Peneliti hal ini telah menimbulkan sejumlah permasalahan, diantaranya: sumber kebisingan atau polusi suara. kemudian terjadinya Polusi  Udara akibat gas buang dan pemakaian bahan bakar lebih, karena penggunaan Sepeda motor bekas category tua. Keadaan ini berlangsung terus menerus mungkin tanpa mereka sadari dampaknya, dapat kita lihat Setiap keluarga kebanyakan mempunyai sepeda motor 2 atau 3 buah. Padahal alternatif lain masih ada yaitu dengan menggunakan angkutan umum. Melihat fenomena ini Peneliti tertarik melakukan penelitian dengan tujuan: 1.Menganalisis tingkat kebisingan yang ditimbulkan Sepeda Motor, 2.Menganalisis Emisi Gas Buang Sepeda Motor, 3. Menganjurkan Pemakaian Knalpot berbahan Komposit untuk Mengurangi kebisingan, 4.Menganalisis pengaruh penggunaan Knalpot bahan Komposit pada Sepeda Motor terhadap penggunaan bahan bakar. Penelitian ini dilakukan diWorkshop Kampus UPMI Medan dan sebagai objeknya adalah Knalpot Sepeda Motor Suzuki Satria sedangkan proses analisis tingkat Kebisingan dan Test Emisi Gas Buangnya dilakukan di Laboratorium Teknik Universitas Sumatera Utara Medan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental, yaitu suatu penelitian yang berusaha mencari pengaruh variabel tertentu terhadap variabel yang lain dalam kondisi terkontrol secara total. Dari hasil penelitian diperoleh: 1. Perbandingan tingkat kebisingan knalpot pada rpm 1000, terjadi penurunan kebisingan yaitu: 10,52 %, 2. Sedang Perbandingan tingkat kebisingan knalpot pada putaran 4000 rpm, terjadi penurunan kebisingan sebesar : 5.22 %. Luaran penelitian ini akan dipubikasikan ke Jurnal Terakreditasi (SINTA), sedangkan Tingkat Kesiapterapan Teknologinya berupa: 1. Referensi Penggunaan Knalpot berbahan Komposit, 2. Data hasil penelitian tentang Analsis Polusi  Suara.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jmemme

Publisher

Subject

Energy Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

This journal is a publication media of research results in the field of machinery that has been carried out by academics or practitioners by following predetermined rules. The research areas include: manufacturing, engineering materials, energy conversion and renewable energy, as well as other ...