Peran perempuan seiring perkembangan zaman tidak lagi dianggap lemah. Perempuan zaman sekarang telah menjalani peran ganda. Selain berperan sebagai ibu rumah tangga, mereka juga turut berperan dalam memenuhi kebutuhan karena tuntutan kebutuhan keluarga yang semakin meningkat. Pentingnya pembahasan tentang topik petani perempuan dalam interaksi sosial keluarga supaya para suami menyadari bahwa peran perempuan sangat penting dalam membantu kehidupan sehari-hari khususnya dalam kebutuhan rumah tangga meski halnya sangat menyalahi aturan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui profil petani perempuan di desa megarang. peran petani pada perkembangan sosial serta dampak dari peran perempuan sebagai petani terhadap interaksi sosial keluarga yang ada di desa megarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini dapat diketahui bahwa profil dari petani perempuan yang ada di desa megarang rata-rata berusia 30-60 tahun dengan berpendidikan sekolah menengah pertama yang menjadikan mereka hanya bisa bekerja sebagai petani untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. peran petani perempuan pada perkembangan sosial mereka telah memerankan perananya dengan sangat baik sebagai fungsi reproduksi,sosialisasi dan produksi. dampak dari peran perempuan sebagai petani terhadap interaksi sosial keluarga yang ada di desa megarang, menyebabkan keluarga yang harmonis, anak yang memiliki sikap disiplin, dan saling mengharga
Copyrights © 2020