Matematika merupakan salah satu mata pelajaran wajib di sekolah dan menjadi dasar bagi ilmu pengetahuan lainnya karena di dalamnya terdapat kemampuan untuk berhitung, logika, dan berpikir. Namun demikian, sifat abstrak dari matematika menyebabkan banyak siswa mengalami kesulitan dalam memahami konsep-konsep matematika, sehingga prestasi belajar matematika siswa masih rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pembelajaran dengan model discovery learning yang dapat mengatasi problematika pembelajaran matematika pada pokok bahasan eksponen di MAN 4 Denanyar Jombang. Subjek dalam penelitian ini adalah kelas X MIA 1 MAN 4 Denanyar Jombang yang terdiri dari 31 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan lembar observasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas dengan empat tahap yaitu :Perencanaan (planning), Pelaksanaan (acting), Pengamatan (observing), dan Refleksi (reflecting). Penelitian ini dilaksanaan selama 2 siklus. Setelah melakukan analisis data terhadap pelaksanaan penelitian Tindakan kelas, maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran discovery learning dapat mengatasi problematika pembelajaran matematika pada pokok bahasan eksponen.
Copyrights © 2020