Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem pengupahan driver Grab-bike dalam pandangan pada penilaian kinerjanya. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Pengupahan dalam penelitian ini adalah driver mempunyai 2 sistem pengupahan yang menggunakan sistem tunai dan sistem non tunai yang diakses melalui OVO (dompet non tunai) yang terhubung pada aplikasi Grab. Penilaian kinerja ini menggunakan penilaian rating bintang yang menjadi tolak ukur target poin dan target performa yang diberikan penumpang pada saat driver menyelesaikan orderannya. Teknik analisis data yang digunakan metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengupahan driver Grab-bike diperoleh dari target poin dan target performa yang dicapai oleh driver Grab-bike melalui penilaian kinerja rating bintang yang diberikan penumpang kepada driver Grab-bike.
Copyrights © 2020