Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelatihan dasar (Latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Golongan III melalui Metoda Pembelajaran Jarak Jauh (Distance Learning) yang dilaksanakan oleh PT. LPP Agro Nusantara Wilayah Medan bekerjsama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sumatera Utara dan faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas. Metoda pengambilan sample mempedomani Tabel Sample Morgan dan Krejcle dengan teknis Systematic Random Sampling. Jenis penelitian bersifat Analisis Deskriptif. Penelitian efektivitas mempedomani teori David Krech, Ricard S. Cruthfied dan Egerton L. Ballachey. Dari hasil analisis disimpulkan bahwa Pelaksanaan Latsar CPNS melalui metoda pembelajaran jarak jauh telah dilaksanakan dengan efektif ditinjau dari : 1) Indikator Hasil Kelulusan Peserta 100 % dengan kualifikasi nilai memuaskan 96 % dan sangat memuaskan 4 %. 2) Indikator Nilai Indeks Kepuasan Masyarakat sebesar 82.665 (Kinerja Mutu Pelayanan “ Baik” ) dan 3) Indikator Produk Kreatif yang dihasilkan oleh penyelenggara dan tenaga pengajar telah mendukung keberhasilan pelaksanaan Latsar. Beberapa faktor yang mempengaruhi efektivitas Latsar dapat dijadikan referensi untuk peningkatan efektivitas Latsar dimasa mendatang yaitu 1) peserta harus mampu mengoperasikan komputer dan aplikasi internet, 2) penyelenggara harus mempersiapkan sarana dan prasarana yang memadai serta 3) meningkatkan kompetensi penyelenggara dan tenaga pengajar.
Copyrights © 2021