Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas Kapuas Sintang
Vol 17, No 2 (2019): Fokus: Publikasi Ilmiah untuk Mahasiswa, Staf Pengajar dan Alumni Universitas K

EVALUASI PROGRAM KOMPENSASI PENGURANGAN SUBSIDI BAHAN BAKAR MINYAK BIDANG INPRASTRUKTUR PEDESAAN

Aida Fitriani (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2020

Abstract

Pemerintah telah menetapkan kebijakan untuk mengurangi subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan mengalokasikan dana dari pengurangan subsidi tersebut untuk program-program yang sangat dibutuhkan dan langsung dirasakan oleh masyarakat miskin, khususnya yang berada di kawasan kumuh, daerah tertinggal, dan pedesaan. Secara nasional, Program Kompensasi Pengurangan Subsidi Bahan Bakar Minyak (PKPS BBM) diwujudkan melalui beberapa program sesuai dengan Strategi Nasional Penanggulangan Kemiskinan (SNPK), yaitu bidang-bidang pendidikan, kesehatan, beras murah, dan pembangunan infrastruktur pedesaan. Pemilihan infrastruktur pedesaan sebagai salah satu program strategi untuk menanggulangi kemiskinan dan ketertinggalan didasarkan pada pertimbangan bahwa bahwa infrastruktur pedesaan dapat membuka akses ekonomi masyarakat, menggerakkan kegiatan produksi dan destribusi, memberikan lapangan kerja, serta membuka peluang-peluang baru bagi berbagai aktifitas masyarakat.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

fisip

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

FOKUS, Jurnal Ilmu Sosial dan Politik, kali ini memulai tampil dalam kemasan baru. Tampilan dan gaya baru bukanlah berarti menafikkan eksistensi dan substansi keilmuan, terutama ranah kajian administrasi publik. Terbitan ke 17 nomor 1, Maret 2019, tentunya banyak harapan dan tantangan yang masih ...