Gema Kampus IISIP YAPIS Biak
Vol 16 No 1 (2021): "Gema Kampus" IISIP YAPIS Biak

STRATEGI KOMUNIKASI DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN PELANGGAN GRAPARI MITRA TELKOMSEL BIAK

Ismail Ibrahim (Unknown)
Rahmah Agustiani (IISIP YAPIS Biak)



Article Info

Publish Date
19 Apr 2021

Abstract

Unit Layanan Telkomsel atau yang disebut dengan nama GraPARI Telkomsel di Kabupaten Biak Numfor memiliki fungsi sebagai tempat untuk melayani pelanggan dan calon pelanggan. Meningkatkan pelayanan suatu unit layanan memiliki keterkaitan erat dengan kepuasan pelanggan. Pelayanan dapat memberikan dorongan kepada pelanggan untuk menjalin ikatan yang kuat dengan perusahaan dalam jangka panjang. Oleh karena itu, diperlukan strategi Komunikasi dalam meningkatkan pelayanan agar visi serta tujuan perusahaan dapat berjalan dengan baik. Adapun jenis dan pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Dengan teknik analisis data melaluai reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan/verivikasi. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa indikator yang menjadi kekuatan adalah: Telkomsel perusahaan terkemuka, jaringan pelayanan tersebar, saluran pelayanan yang mudah diakses, operational excellence, serta pelayanan prima kepada pelanggan. Penelitian ini diharapakan dapat menjadi salah satu pertimbangan Grapari Mitra Telkomsel Biak dalam meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

gemakampus

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Gema Kampus Online Journal System ini merupakan sistem pengelolaan jurnal secara online di Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) YAPIS Biak. Jurnal Ilmiah Ilmu Administrasi, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang terdaftar merupakan jurnal yang terbit di bawah naungan kelembagaan IISIP YAPIS ...