Pelayanan yang cepat dan tepat merupakan keinginan konsumen. Kecepatan penyediaan dokumen rekam medis ke poliklinik dapat menjadi indikator dalam mengukur kepuasan. Pemerintah telah menetapkan standar untuk penyediaan dokumen rekam medis rawat jalan, yaitu waktu penyediaan yang ? 10 menit. Tujuan penelitian ini adalah meninjau lama waktu ketersediaan rekam medis dan mengetahui hambatan dalam penyediaan dokumen rekam medis rawat jalan pasca rawat inap dengan pendekatan kualitatif. Berdasarkan hasil observasi, di RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta Pusat terdapat keterlambatan penyediaan dokumen rekam medis rawat jalan pasca rawat inap di gedung A tiba di poli THT ? 30 menit, penyebab keterlambatan penyediaan rekam medis dikarenakan alur penyelesaian rekam medis pasca rawat inap yang panjang, adanya keterlambatan proses dan penggunaan hal lain membuat rekam medis tidak dapat tersedia, serta jarak tempuh antara rekam medis rawat inap dan rekam medis rawat jalan yang jauh membuat petugas distribusi tidak mengantar tepat waktu, dan kekurangannya petugas juga membuat keterlambatan karena petugas merangkap pekerjaan lain yang tidak sesuai dengan job desc. Hasil penelitian ini dapat menjadi bahan evaluasi bagi RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo untuk memperbaiki pelayanan penyediaan rekam medis rawat jalan pasca rawat inap.
Copyrights © 2021