JURNAL GIZI DAN KESEHATAN
Vol 7 No 14 (2015): JURAL GIZI DAN KESEHATAN

Hubungan Menyendawakan Bayi Dengan Kejadian Gumoh Pada Bayi 0-6 Bulan Di Desa Manggong Kecamatan Ngadirejo Kabupaten Temanggung

Susanti (Unknown)
Heni Hirawati Pranoto (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Sep 2015

Abstract

Menyendawakan bayi adalah langkah penting ketika menyusui. Tujuan dari menyendawakan bayi adalah mengeluarkan udara dari lambung supaya bayi tidak muntah setelah menyusui.Cara menyendawakan bayi diantaranya dengan menggendong bayi tegak dengan bersandar pada bahu ibu, kemudian punggung nya di tepuk perlahan-lahan atau bayi tidur tengkurap di pangkuan ibu kemudian punggungnya di tepuk perlahan-lahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan menyendawakan bayi dengan kejadian gumoh pada bayi 0-6 bulan di Desa Manggong Kecamatan Ngadirejo Kabupaten Temanggung. Desain penelitian ini adalah analitik korelasi dengan melakukan pendekatan cross-sectional. Populasi penelitian ini adalah bayi dengan kejadian gumoh pada bayi 0-6 bulan di Desa Manggong Kecamatan Ngadirejo Kabupaten Temanggung dengan jumlah sampel 48 bayi dengan teknik pengambilan sampel total sampling. Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisa data dilakukan menggunakan analisis korelasi kendall’s tau Hasil penelitian menunjukkan bayi 0-6 bulan sebagian besar disendawakan dalam kategori cukup yaitu sebanyak 18 orang (37,5%).Kejadian gumoh pada bayi 0-6 bulan sebagian besar kategori kadang-kadang yaitu sebanyak 24 orang (50%).Ada hubungan menyendawakan bayi dengan kejadian gumoh pada bayi 0-6 bulan di Desa Manggong Kecamatan Ngadirejo Kabupaten Temanggung, dengan p value = 0,029 (α = 0,05). Hendaknya ibu nifas meningkatkan pengetahuan tentang cara menyendawakan bayi dengan aktif menggali informasi sehingga menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menerapkan teknik menyusui yang benar dengan baik sebagai upaya mencegah kejadian gumoh

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JGK

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Materials Science & Nanotechnology Public Health Other

Description

Jurnal Gizi dan Kesehatan adalah terbitan berkala nasional yang memuat artikel penelitian (research article) di bidang gizi dan kesehatan. Jurnal Gizi dan Kesehatan diharapkan dapat menjadi media untuk menyampaikan temuan dan inovasi ilmiah di bidang gizi dan kesehatan kepada para praktisi di bidang ...