Psikoborneo : Jurnal Ilmiah Psikologi
Vol 9, No 1 (2021): Volume 9, Issue 1, Maret 2021

Coming Out Pada Gay

Herza Yusmi (Universitas Mulawarman)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah melihat bagaimana proses coming out pada gay diSamarinda. Peneliti menggunakan penelitian kualitatifdengan pendekatan fenomenologi. Peneliti menggunakan teknik pzrposive sampling dan metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara mendalam dan observasi yang terkait dengan empat subjek yaitu yang melakukan coming out. Pada subjek pertama RF, seseorang yang melakukan coming out. RF melakukan coming out karena berawal dari orangtua RF yang curiga akan hubungan yang dijalani RF. Hal itu yang membuat RF akhirnya memutuskan melakukan coming out dan membenarkan adanya hubungan sesama jenis tersebut. Subjek kedua WJ, seseorang yang melakukan coming out. WJ melakukan coming out kepada teman- teman WJ terlebih dahulu, lalu WJ memberanikan diri memberitahu keluarga WJ karena WJ tidak ingin keluarga mengetahui hubungan yang sedang WJ jalani dari orang lain. Subjek ketiga IL, seseorang yang melakukan coming out. IL melakukan coming out kepada teman dan keluarga IL dan teman serta keluarga menerima keputusan atau hubungan yang sedang IL jalani. Subjek keempat AK, seseorang yang melakukan coming out. AK mengaku sangat terbuka dengan teman dan keluarga, bahkan AK mengaku sangat didukung oleh teman-teman AK akan hubungan dengan sesama jenis yang sedang dijalani.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

psikoneo

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

PSIKOBORNEO : Jurnal Ilmiah Psikologi is a peer-reviewed journal which is published by Mulawarman University, East Kalimantan publishes biannually in March, June, September and December. This Journal publishes current original research on psychology sciences using an interdisciplinary perspective, ...