Realita : Jurnal Bimbingan dan Konseling
Vol 6, No 1 (2021): Volume 6 Nomor 1 Edisi Aprl 2021

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENGENALAN WARNA MELALUI MEDIA PERMAINAN BOLA PLASTIK PADA SISWA KELOMPOK B TK HADI SAKTI

Baiq Sarlita Kartiani ((SINTA ID: 6188156) Prodi Bimbingan dan Konseling FIPP Universitas Pendidikan Mandalika)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2021

Abstract

Berdasarkan hasil identifikasi masalah yaitu kurangnya kemampuan anakmengenal warna, sehingga pada penelitian ini yang akan dikembangkan adalah kemampuan anakdalam mengenal warna. Penelitian ini dilaksanakan di TK Hadi Sakti dengan tujuan perbaikan pembelajaran pada anak siswa kelompok B yaitu untukmeningkatkan kemampuan mengenal warna melalui media permainan bola plastik warna warni. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan penelitian tindakan kelas yang dilakukandengan dua siklus yaitu siklus 1 dan siklus 2 yang diawali dengan kegiatan perencanaanpembelajaran, kemudian pelaksanaan pembelajaran, dilanjutkan pada tahap pengamatan (observasi) dan refleksi. Penelitian ini dikatakan berhasil apabila telah memenuhi persentase 90% dengan kriteria Baik sekali.Perbandingan hasil penelitian aktivitas guru pada siklus I dan siklus 2 menunjukkan peningkatan yang signifikan.Pada siklus I kegiatan aktivitas guru mendapatkan nilai 71% dengan kriteria cukup baik.Sedangkan pada siklus II hasil penelitian menunjukkan peningkatan menjadi 92% dengan kriteria nilai baik sekali.Hasil yang diharapkan daripenelitian ini adalah meningkatkan kemampuan mengenal warna dan anak bisa memanfaatkan benda-benda yang ada disekitarnya untuk media pembelajaran agar lebih menarik dalam mengenal warna.Kata Kunci: Pengenalan Warna, Media pembelajaran

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

realita

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Realita Jurnal Bimbingan dan Konseling (JRbk) Adalah Jurnal yang dikelola langsung oleh Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi Universitas Pendidikan Mandalika Sejak April 2016 dengan ISSN 2503-1708, yang dipublikasi secara Cetak dan melalui Website Fakultas ...