Kajian ini bertujuan untuk menjabarkan beberapa dimensi pengetahuan dasar dan keterampilan praktis, yang dapat diterapkan oleh berbagai kalangan dalam mengelola program pelatihan secara sistematis, mulai dari tahap awal yang meliputi penjajagan kebutuhan pelatihan, merancang pelatihan, merencanakan, sampai dengan tahap melaksanakan dan mengevaluasi serta tindak lanjut yang diperlukan. Manajemen atau pengelolaan pelatihan merupakan proses penggunaan sumber daya secara efektif untuk mencapai sasaran yang berupa kegiatan memahirkan. Sebagai suatu proses, manajemen pelatihan bergamitan dengan trisula aktivitas, yakni (a) perencanaan, (b) pelaksanaan, dan (c) evaluasi. Ketiga komponen tersebut dapat dijabarkan kedalam sepuluh langkah kegiatan, yang disebut “pendekatan pelatihan sistematis
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2018