Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh current ratio dan quick ratio sebagai variabel bebas terhadap return on assets sebagai variabel terikat pada PT Gajah Tunggal Tbk. Menggunakan data laporan keuangan periode tahun 2011 sampai 2020, penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linear berganda dengan bantuan program Statistical Packege for Social Science (SPSS) versi 21. Setelah dilakukan pengujian asumsi klasik, diperoleh hasil melalui uji t dan uji F bahwa penelitian ini menunjukkan current ratio dan quick ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap return on assets baik secara parsial maupun simultan.
Copyrights © 2021