Automata
Vol. 2 No. 2 (2021)

Perancangan Tampilan Antarmuka Website Trisno Motor Menggunakan Pendekatan HCD (Human-Centered Design)

Muhammad Abdi Humanika (Universitas Islam Indonesia)
Galang Prihadi Mahardhika (Universitas Islam Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2021

Abstract

Abstrak—Seiring berjalannya waktu, pengguna internet di Indonesia terus meningkat.  Setiap kebutuhan nyaris dapat dipenuhi dengan internet. Internet juga mempengaruhi tranformasi konsep bisnis dari konvensional menjadi digital. Pada era saat ini, perusahaan di tuntut untuk terus berkembang. Perusahaan yang tidak beradaptasi terhadap perkembangan teknologi tidak akan bertahan di industrinya. Hal tersebut mengharuskan perusahaan berfokus pada strategi pemasaran digital. Salah satu strategi pemasaran digital adalah e-commerce. Dengan ­­e-commerce perusahaan dapat meningkatkan dan memperluas potensi konsumen. Trisno Motor merupakan perusahaan jual-beli mobil bekas yang masih menggunakan sistem konvensional dalam penjualan. Hal tersebut membuat Trisno Motor ingin membuat e-commerce-nya sendiri, agar dapat bersaing dengan perusahaan lain. Pendekatan Human Centered Design (HCD) dipilih untuk digunakan dalam merancang website Trisno Motor. Pendekatan ini memiliki 3 fase, yaitu: Inspiration, Ideation, dan implementation. Output dari penelitian ini adalah desain yang akan menjadi acuan dalam mengembangkan website Trisno Motor yang berdasarkan analisis kebutuhan yang ada pada tahap-tahap pendekatan HCD.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

AUTOMATA

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Automata mempublikasikan penelitian internal mahasiswa dan dosen Teknik Informatik Universitas Islam Indonesia. Topik-topiknya mencakup: Informatika Teori dan Sistem Cerdas Forensika Digital Sains Data Rekayasa Perangkat Lunak Informatika ...