Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh temuan eksplanatif yang teruji tentang pengaruh (1) kepuasan kerja dan komitmen organisasi terhadap turnover intention karyawan, (2) kepuasan kerja terhadap turnover intention karyawan, (3) komitmen organisasi terhadap turnover intention karyawan, dan (4) kepuasan kerja terhadap komitmen organisasi karyawan bagian marketing PT Raditya Dewata Perkasa Cabang Singaraja. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain penelitian kuantitatif kausal. Subjek penelitian ini adalah seluruh karyawan bagian marketing pada PT Raditya Dewata Perkasa Cabang Singaraja dan objek penelitian ini adalah kepuasan kerja,komitmen organisasi dan turnover intention karyawan. Populasi penelitian ini berjumlah 42 orang. Data dikumpulkan dengan teknik wawancara dan kuesioner untuk mengumpulkan data tentang kepuasan kerja, komitmen organisasi dan turnover intention karyawan. Data dianalisis menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kepuasan kerja dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap turnover intention karyawan, (2) kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap turnover intention karyawan, (3) komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap turnover intention karyawan, dan (4) kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap komitmen organisasi karyawan marketing PT Raditya Dewata Perkasa Cabang Singaraja.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2021