Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (The Public Health Science Journal)
Vol 10 No 02 (2021): Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat

Pengaruh Edukasi Gizi Terhadap Pengetahuan dan Sikap Ibu dalam Pemenuhan Nutrisi Balita Stunting

Resi Putri Naulia (Politeknik Karya Husada)
Hendrawati Hendrawati (Politeknik Karya Husada)
La Saudi (Politeknik Karya Husada)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2021

Abstract

Edukasi gizi bertujuan untuk mengurangi masalah gizi yang ditargetkan pada perubahan pengetahunan, sikap, dan perilaku orangtua berkaitan dengan pemenuhan nutrisi balita. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh edukasi gizi terhadap pengetahuan dan sikap ibu dalam pemenuhan nutrisi balita stunting. Metode yang digunakan adalah quasi experiment dengan non-equivalent control group design. Sampel dalam penelitian ini adalah 60 ibu yang memiliki balita stunting, yang dibagi dalam kelompok intervensi (KI) dan kelompok kontrol (KK) masing-masing 30 responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat perbedaan bermakna antara pengetahuan (Pv=0,005) dan sikap ibu dalam pemenuhan nutrisi (Pv=0,046) sebelum dan setelah edukasi gizi pada KI. Sementara pada KK tidak ditemukan perbedaan bermakna pengetahuan (Pv=0,655) dan sikap dalam pemenuhan nutrisi (Pv=1,000). Edukasi gizi pada ibu sangat penting untuk dilakukan untuk meningkatkan pemenuhan nutrisi pada balita.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jikm

Publisher

Subject

Public Health

Description

JIKM menerima naskah publikasi dari hasil penelitian atau naskah tinjauan pustaka (literature review) yang belum pernah dan tidak akan dipublikasikan di tempat lain dalam bentuk cetakan maupun digital (e-journal). Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (JIKM) mencakup artikel di bidang Manajemen Pelayanan ...