JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 5 No. 2 (2021): 2021

Peran Orang Tua dalam Pembinaan Perilaku Anak Usia 4-6 Tahun di RA Ar-Rasyid

sekarini, Indah (Unknown)
Supardi, Supardi (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Aug 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar peran orang tua terhadap pembinaan perilaku anak usia 4-6 tahun. Terkait variabel (x) dalam penelitian ini adalah peran orang tua, sedangkan (y) adalah pembinan perilaku anak usia 4-6 tahun Siswa RA Ar-rasyid jatiwaringin pondok gede Bekasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah (observasi) melalui pendekatan deskripsi kualitatif, Jenis penelitian ini sangat relevan dengan objek penelitian. Populasi yang diambil dalam penelitian ini adalah murid-murid dari RA Ar-rasyid. Dengan sempel dari populasi yang di ambil menggunakan angka ganjil maka sampel yang di peroleh sebanyak 19 anak dari 2 kelas yang ada.Pengumpulan data yang di ambil merupakan data kuesioner berupa isi dari 10 pertanyaan yang diajukan kepada orang tua siswa, seputar kegiatan anak selama di rumah. Setelah melaksanakan pembahasan penelitian ini, diketahui bahwa peran orang tua dalam pembinaan perilaku anak usai 4-6 tahun sangat berperan penting dan mempunyai andil yang cukup besar terhadap tumbuh kembang anak seperti anak dapat mengetahui aturan orang tua memberikan pengertian dan menggunakan komunikasi yang mudah dipahami bagi anak. Hal ini terbukti dari hasil penilaian dan pengamatan terhadap aspek perkembangan perilaku anak, menunjukan rata-rata anak memperoleh nilai “baik” dengan demikian anak mempunyai andil yang cukup besar dalam pembinaan perilaku anak usia 4-6 tahun

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...