Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 5 No 3 (2021): Volume 5 Nomor 3 Tahun 2021

Analisis Kesulitan Siswa dalam Mengerjakan Soal pada Materi Aritmatika Sosial Kelas VII

Siti Mariam Marlina (IKIP SIliwangi)
Wahyu Setiawan (IKIP SIliwangi)



Article Info

Publish Date
05 Aug 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesulitan siswa dalam mengerjakan soal aritmatika soaial. Penelitian ini telah dilaksanakan di kelas 7 SMP Al- Barokah Sindangkerta pada tanggal 19 April 2021. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode deskriftif, data yang dianalisis adalah wawancara dan soal materi aritmatika sosial. Hasil analisis butir soal menunjukkan bahwa tingkat kemampuan siswa dalam mengerjakan soal aritmatika pada soal nomor 1 masih rendah, sedangkan pada soal nomor 2, 3, 4 dan 5 siswa sudah mampu mengerjakan soal dengan baik dan benar. Hasil wawancara membuktikan bahwa materi aritmatika sangat penting dipelajari dan dipahami oleh siswa karena aritmatika sosial adalah ilmu dasar masyarakat dalam kehidupan sehari – hari, dan dapat dikatakan aritmatika sosial sering dilakukan oleh masyarakat. Dari hasil penelitian ini didapatkan hasil beberapa faktor yang mempengaruhi siswa kesulitan dalam mengerjakan soal aritmatika sosial yaitu kurangnya minat siswa dalam belajar, kurangnya pemahaman konsep matematis siswa terhadap materi aritmatika sosial, siswa kurang motivasi dan siswa kurang berlatih mengerjakan soal, serta dalam penelitian ini peneliti mendapatkan tife – tife kesalahan siswa yang dianalisis menggunakan prosedur tahapan Newman, yang mana tife kesalahan siswa yang dialami yaitu kesalahan memahami soal, kesalahan transformasi, kesalahan keterampilan proses dan kesalahan penulisan jawaban.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

cendekia

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika is a journal on mathematics Education. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika (JC) is under the auspices of the Faculty of Education, Mathematics Education Program of the Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: ...