Jurnal Basicedu
Vol 5, No 5 (2021): : October Pages 3001-5000

Peranan Orang Tua dalam Pembentukan Karakter Remaja Generasi 4.0

Siti Fatimah (Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo, Indonesia)
Febilla Antika Nuraninda (Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo, Indonesia)



Article Info

Publish Date
03 Sep 2021

Abstract

Pendekatan penelitian menggunakan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dengan wawancara, dokumentasi dan observasi. Sumber data dalam penelitian ini adalah orang tua remaja usia 13 sampai 15 tahun yang berjumlah 50 orang dan 10 orang remaja usia 13-15 tahun di Kelurahan Joho. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa peranan orang tua dalam pembentukan karakter remaja generasi 4.0 di Kelurahan Joho Kecamatan Sukoharjo Kabupaten Sukoharjo dilakukan dengan enam peranan orang tua yaitu mendidik dengan memberikan contoh perilaku, melakukan pengawasan terhadap smartphone, memberikan hadiah dan hukuman dalam hal menaati peraturan, melakukan budaya dialog antara orang tua dan anak dalam hal keterbukaan masalah, menerapkan pembiasaan yang positif, dan menerapkan pengalihan ketergantungan smartphone. Kemudian faktor-faktor yang mempengaruhi pembentukan karakter remaja generasi 4.0 di Kelurahan Joho Kecamatan Sukoharjo Kabupaten Sukoharjo ada 2 macam yaitu faktor pendukung antara lain penanaman nilai-nilai karakter sejak dini di dalam keluarga, keteladanan dari orang tua, lembaga pendidikan (sekolah) yang memberikan pembelajaran yang berorientasi pada nilai/karakter, pengajaran yang mendidik oleh guru yang berkompeten, lingkungan tempat tinggal yang menjunjung tinggi norma-norma adat istiadat di masyarakat sedangkan faktor-faktor penghambat pembentukan karakter remaja antara lain ketergantungan smartphone dan pergaulan yang menyimpang.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

basicedu

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Basicedu merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendididkan dibawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masayarakat (LPPM) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Jurnal Basicedu sudah memiliki p-ISSN 2580-3735 dan versi online e-ISSN ...