Penulis bertujuan untuk mengetahui Sistem Pelayanan Administrasi Pensiun Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Sinjai. Tulisan ini adalah hasil Penelitian menggunakan dasar penelitian survey, sedangkan tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif yang mana dapat memberikan gambaran tentang sitem pelayanan administrasi pensiun pegawai negeri sipil (PNS) pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Sinjai, dengan populasi sebanyak 20 orang. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan penyebaran angket kepada responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan administrasi pensiun PNS pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Sinjai sudah berjalan efektif. Walaupun masih perlu meningkatkan beberapa hal seperti sumber daya manusia yang berkualitas, kecepatan dalam pelayanan, dan pemeliharaan sarana dan fasilitas kerja yang sudah ada dan memadai.Dengan upaya peningkatan pelaksanaan pelayanan administrasi pensiun pegawai negeri sipil(PNS) pada BKD Kabupaten Sinjai pada waktu yang datang diharapkan akan cenderung lebih meningkat dan lebih baik sebagaimana apa yang diharapkan oleh masyarakat.
Copyrights © 2013