TEKNOLOGIA
Vol 4 No 1 (2021): Jurnal Teknologia

IMPLEMENTASI SISTEM PERENCANAAN SUMBER DAYA PERUSAHAAN PADA USAHA MIKRO KECIL MENENGAH MENGGUNAKAN PENDEKATAN ACCELERATED SAP

Farah Mardiana (Unknown)
Erwin Setiawan (Unknown)
Meredita Susanty (Universitas Pertamina)



Article Info

Publish Date
09 Sep 2021

Abstract

Shesil Clothing merupakan suatu online shop yang bergerak di bidang fashion dan membuat produk sendiri mulai dari bahan mentah hingga barang jadi. Shesil Clothing terdiri dari beberapa bagian salah satunya adalah bagian pengadaan dan persediaan.Tidak terstruknya proses bisnis dan tidak terdokumentasi pada bagian pengadaan dan persediaan menyebabkan beberapa masalah seperti detail bahan, laporan bahan di gudang, penjadwalan pembelian dan pencatatan pembelian bahan produksi. Penelitian ini mengusulkan rancangan sistem yang dapat menyelesaikan masalah pengadaan dan persediaan dengan menerapkan metode Accelerated SAP (ASAP). Metode ASAP adalah panduan yang dilakukan untuk penerapan Enterprise Resource Planning (ERP) pada perusahaan yang dikeluarkan oleh SAP yang terdiri dari project preparation, business blueprint, realization, final preparation, dan go live and support. Penerapan sistem ERP untuk permasalahan Shesil Clothing pada pengadaan dan persedian dapat terselesaikan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

teknologia

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Engineering Mathematics

Description

Jurnal Teknologia dengan ber-ISSN 2654-5683 merupakan bagian dari Aliansi Perguruan Tinggi Badan Usaha Milik Negara (APERTI BUMN), adalah jurnal keilmuan yang merupakan produk kolaborasi dari lima (5) Perguruan Tinggi yang tergabung dalam APERTI BUMN, yaitu Universitas Pertamina, Telkom University, ...