UNM Environmental Journals
Vol 4, No 3 (2021): Agustus

ANALISIS PERILAKU PENGELOLAAN AIR LIMBAH INDUSTRI PADA KAWASAN INDUSTRI KOTA MAKASSAR

Rachman, Herman (Unknown)
Ali, M. Ichsan (Unknown)
Mandra, Moh. Ahsan S. (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2021

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk menemukan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku karyawan terhadap Pengelolaan Air Limbah di kawasan Industri Kota Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Populasi penelitian adalah karyawan yang berada pada divisi lingkungan dalam kawasan industri Kota Makassar. Sampel penelitian berjumlah 95 responden dengan penentuan anggota sampel dilakukan menggunakan metode purpossive sampling.  Analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistik inferensial menggunakan uji regresi sederhana dan uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan, sikap, motivasi dan perilaku karyawan dalam pengelolaan air limbah di Kawasan Industri Kota Makassar berada pada kategori tinggi. Berdasarkan hasil uji statistik inferensial terdapat pengaruh pengetahuan terhadap perilaku pengelolaan air limbah sedangkan, sikap dan motivasi tidak memilki pengaruh terhadap perilaku pengelolaan air limbah di kawasan industri Kota Makassar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

UEJ

Publisher

Subject

Education Environmental Science Other

Description

UNM Environmental Journals merupakan Jurnal Ilmiah Berkala yang diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Kependudukan dan Lingkungan Hidup (PKLH) Pascasarjana Universitas Negeri Makassar. Jurnal ini mempublikasikan dan menyajikan artikel ilmiah, pemikiran konseptual, review, dan resensi buku pada bidang ...