Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat guna memberikan informasi, memotivasi, dan menumbuhkan kesadaran pemilih pemula. Melalui kegiatan ini diharapkan pemilih pemula dapat meningkatkan partisipasinya dalam proses politik. Kegiatan ini dilaksanakan pada bulan Desember 2019 dengan melibatkan peserta dari kalangan pemilih pemula di Kabupaten Aceh Barat. Metode yang diterapkan terdiri atas, (1) pre-test untuk mengukur pemahaman awal peserta, (2) pemberian materi, diskusi, dan role playing; serta (3) pelaksanaan post-test untuk mengukur perubahan pengetahuan peserta setalah diberikan informasi. Hasil pelaksanaan kegiatan ini berguna sebagai upaya untuk menumbuhkan sikap partisipatif pemilih pemula. Melalui kegiatan ini pemilih pemula didorong untuk menjadi agen perubahan di lingkungannya sehingga kesadaran terkait hak politik, proses demokrasi, dan partisipasi masyarakat dapat ditingkatkan.
Copyrights © 2021