Bionatural: Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi
Vol 8, No 2 (2021): BIONATURAL: JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN BIOLOGI

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV TEMA MORFOLOGI TUMBUHAN

Fetro Dola Syamsu (Unknown)
Ratna Sari (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Sep 2021

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri berpengaruh terhadap hasil belajar siswa kelas IV di SD Negeri Ujong Fatihah semester ganjil tahun ajaran 2020/2021. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimental. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 48 orang terdiri dari 24 orang kelas IV-A dan 24 orang kelas IV-B. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis uji-T. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil akhir rata-rata siswa melalui pembelajaran model inkuiri adalah 76,67, sedangkan rata-rata siswa dengan model pembelajaran konvensional adalah 65,83. Hasil belajar siswa lebih baik dengan menggunakan model pembelajaran inkuiri dapat dibuktikkan melalui hasil analisa data statistik “uji t test” diperoleh hasil ttabel = 1,714 dan dari hasil perhitungan t-test  thitung = 2,923,  sehingga thitung > ttabel yang artiya adalah Hoditolak dan Haditerima. Berdasarkan selisih tersebut mengindikasikan bahwa model pembelajaran inkuiri berpengaruh terhadap hasil belajar siswa kelas IV di SD N Ujong Fatihah pada pembelajaran IPA tentang morfologi tumbuhan. Hal tersebut membuktikan bahwa hipotesis diterima. Kata Kunci :Model Pembelajaran Inkuiri, Hasil Belajar, IPA, Morfologi Tumbuhan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

bio

Publisher

Subject

Education

Description

Bionatural : jurnal ilmiah pendidikan Biologi publishes peer-reviewed research of special importance and broad interest in any area of biology education by research and or result of conceptual studies. ...