Warta AKAB
Vol 45, No 1 (2021): Warta AKAB

Optimasi Pembuatan Elektroda Pasta Karbon Termodifikasi Poli(Metil Jingga) untuk Penentuan Bisphenol A SecaraVoltammetri

Puspita, Fitria (Unknown)
Noviandri, Indra (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2021

Abstract

Bisphenol A (BPA) merupakan komponen dasar dalam pembuatan plastik polikarbonat yang sering dimanfaatkan sebagai wadah penyimpanan makanan dan minuman, pipa, mainan anak, dan peralatan medis. Penelitian menunjukkan bahwa molekul-molekul BPA dapat terlepas dari plastik pada kondisi penyimpanan yang tidak memadai sehingga dapat tertelan oleh manusia. Sementara itu, keberadaan BPA berlebih dalam tubuh manusia berbahaya bagi kesehatan. Oleh karena itu, penentuan BPA dalam produk plastik polikarbonat penting untuk dilakukan. Pada penelitian ini telah dikembangkan metode analisis voltammetri menggunakan elektroda pasta karbon (EPK) yang dimodifikasi dengan poli(metil jingga)untuk penentuan BPA. Modifikasi EPK dilakukan melalui proses elektropolimerisasi menggunakan teknik voltammetri siklik CV) pada larutan yang mengandung metil jingga (MJ)dalam larutan buffer fosfat 0,1 M pH 7 sebagai elektrolit pendukung. Selanjutnya, dilakukan studi untuk mengetahui kondisi optimum modifikasi elektroda meliputi konsentrasi larutan MO untuk elektropolimerisasi, jumlah siklus elektropolimerisasi, dan pH larutan analit saat pengukuran.Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, disimpulkan bahwa elektroda pasta karbon termodifikasi poli(metil jingga) dengan konsentrasi 0,5 mM sebanyak 15 siklus menunjukkan kinerja paling baik untuk mengukur BPA pH 3 dalam hal sensitivitas.Kata kunci:BPA; elektroda pasta karbon; poli(metil jingga); voltammetri

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

warta_akab

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Environmental Science Materials Science & Nanotechnology

Description

Warta AKAB adalah jurnal nasional yang dikelola oleh Politeknik AKA Bogor dan telah terindeks Google Scholar serta Garuda. Pertama kali diterbitkan pada Juli tahun 1998 dan terbit dua kali setiap tahunnya. Jurnal Warta AKAB memiliki tujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian, report maupun review ...