Journal of Classroom Action Research
Vol. 3 No. 2 (2021)

Pemanfaatan Hutan Pantai Gading Sebagai Sumber Belajar untuk Meningkatkan Sikap Ilmiah Siswa Melalui Strategi Inkuiri

Haryani Sri Mardiyanti (SMA Negeri 1 Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar dengan menggunakan strategi inkuiri dapat meningkatkan sikap ilmiah siswa. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas X MIPA-2 SMA Negeri 1 Mataram yang berjumlah 39 siswa yang terdiri dari 25 siswa perempuan dan 14 siswa laki-laki. Penelitian ini mengambil lokasi di Hutan Pantai Gading Mataram yang beralamat di Jl. Lingkar Selatan Tanjung Karang, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat. Instrumen penilaian sikap ilmiah digunakan untuk mengamati sikap ilmiah siswa dalam pembelajaran yang meliputi disiplin, kerjasama, kejujuran, percaya diri dan tanggung jawab. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data kualitatif berupa data sikap ilmiah siswa yang diperoleh melalui observasi langsung pada saat pembelajaran dan dianalisis dengan cara menghitung prosentase pencapaian sikap ilmiah dari setiap aspek sikap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi inkuiri dapat meningkatkan sikap ilmiah siswa. Terjadi peningkatan prosentase sikap ilmiah dari 83% menjadi 88% dan seluruh siswa telah mencapai predikat sikap baik (B) untuk seluruh aspek sikap yang meliputi disiplin, kerjasama, kejujuran, percaya diri dan tanggung jawab

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jcar

Publisher

Subject

Education Other

Description

Journal of Classroom Action Reseach (Jurnal Penelitian Tindakan kelas) e-ISSN:2656-2340 , p-ISSN: 2656-3460 adalah jurnal yang memuat artikel hasil penelitian-penelitian kelas baik dari kalangan guru, dosen, maupun dari hasil penelitian mahasiswa. Journal of Classroom Action Reseach merupakan salah ...