Jurnal Inovasi Penelitian
Vol 2 No 3: Agustus 2021

PEMBERIAN TANAH ALLUVIAL TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI BAWANG MERAH (ALLIUM ASCALONICUM L) DI MEDIA GAMBUT

Elfi Yenny Yusuf (Fakultas Pertanian Universitas Islam Indragiri)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2021

Abstract

Tujuan Penelitian ini mengetahui pengaruh kombinasi tanah alluvial dan tanah gambut sebagai media tanam terhadap pertumbuhan dan produksi bawang merah (Allium ascollanicum L). Penelitian dilaksanakan bulan Janurai sampai Maret Tahun 2020 bertempat di Kebun percobaan Universitas Islam Indragiri Tembilahan. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak kelompok (RAK) non faktorial, terdiri dari 7 perlakuan terdiri dari dan 3 ulangan. A0 = Tanah Gambut, A1 = Tanah Aluvial, A2 = Tanah Gambut + 2 Kg Pupuk Kandang, A3 = Tanah Aluvial + 2 Kg Pupuk Kandang, A4 = Tanah gambut + Tanah alluvial ( 1:1) + 2 Kg Pupuk Kandang, A5 = Tanah gambut + Tanah alluvial ( 1:2) +2 Kg Pupuk Kandang, A6 = Tanah gambut + Tanah alluvial (2:1) + 2 Kg Pupuk Kandang. Data yang diperoleh dianalisis secara statistik menggunakan analisis sidik ragam (uji F) dan dilanjutkan dengan Tukey HSD pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan Perlakuan A5 mampu meningkatkan parameter yaitu Tinggi tanaman, jumlah umbi per rumpun, bobot basah umbi per rumpun, bobot kering umbi per rumpun bobot umbi layak jual; Perlakuan A5 merupakan perlakuan terbaik dalam pemberian tanah aluvial terhadap pertumbuhan dan produksi bawang merah (Allium ascallonicum L.) pada media gambut

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JIP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Education Social Sciences

Description

"JIP” for JURNAL INOVASI PENELITIAN, published by Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram. Published in two formats, print and online, ISSN: 2722-9475 and the online version of ISSN 2722-9467, both of which are published every month. The scope of the journal studies broadly includes: 1. Culture (a ...