Journal for Lesson and Learning Studies
Vol 3, No 3 (2020): October

Project Based Learning Berbantuan Media Audio Visual Meningkatkan Partisipasi Belajar Anak

Putri, A. A. Ayu Vira Widya (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Oct 2020

Abstract

Rendahnya tingkat partisipasi anak dalam belajar disebabkan karena pembelajaran hanya terpusat pada guru dan kurangnya media pembelajaran yang dapat meningkatkan motivasi siswa dalam belajar. Penelitian bertujuan untuk menganalisis pengaruh project-based learning menggunakan audio visual terhadap partisipasi belajar anak. Penelitian ini termasuk penelitian eksperimen (pre-eksperimental) dengan one-group pretest-posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah 17 anak. Sampel penelitian ini adalah seluruh anak kelompok B1 TK.  Data dikumpulkan melalui teknik observasi dan wawancara. Instrument yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah kuesioner. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian yaitu berdasarkan hasil analisis data diperoleh thitung = 13,52, dengan taraf signifikansi 5%, t hitung 2,024, maka t hitung 13,52 > t tabel 2,024. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis tersebut, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Nilai rata-rata sebelum diadakannya perlakuan (pretest) adalah 44,11 dan nilai rata-rata sesudah diadakannya perlakuan (posttest) adalah 97,54. Berdasarkan hasil uji coba maka dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran project-based learning berbantuan media audio visual dapat meningkatkan partisipasi belajar anak. Implikasi penelitian ini adalah model pembelajaran yang dipadukan media audio visual ini dapat meningkatkan partisipasi siswa dalam belajar, membuat suasana pembelajaran menjadi menyenangkan sehingga berdampak pada meningkatnya hasil belajar siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JLLS

Publisher

Subject

Education Other

Description

As an international, multi-disciplinary, peer-refereed journal, the scope of this journal is in learning and instruction area which provides a platform for the publication of the most advanced scientific researches in the areas of learning, development, instruction and teaching. The journal welcomes ...