STRATEGY : Jurnal Inovasi Strategi dan Model Pembelajaran
Vol. 1 No. 1 (2021)

PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO TERHADAP MOTIVASI BELAJAR DAN SPEAKING SKILLS SISWA DI SMA NEGERI 02 KOTA JAMBI

SITI AISYAH (SMA Negeri 02 Kota Jambi, Provinsi Jambi)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh media pembelajaran video terhadap motivasi dan keterampilan berbicara (speaking skills) siswa kelas XI pada mata pelajaran bahasa Inggris di SMA Negeri 2 Kota Jambi. Populasi penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 2 Kota Jambi Provinsi Jambi. Sampel penelitian yang diambil yakni 125 siswa dari kelas XI IPA dan IPS. Data penelitian ini untuk mengetahui: (1) pengaruh media pembelajaran video terhadap motivasi belajar siswa, dan (2) pengaruhnya terhadap pembelajaran keterampilan berbicara (speaking skills) siswa kelas XI semester II. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes keterampilan berbicara bahasa inggris (speaking skills). (1) Berdasarkan hasil analisis, menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan media pembelajaran video terhadap motivasi belajar siswa (f hitung 5,050 dan p<0,050). (2) Berdasarkan perhitungan statistik uji hipotesis dengan nilai t = 54,077 dengan Sig. 0,000< 0,05 Hi diterima artinya terdapat pengaruh media pembelajaran video terhadap keterampilan bicara (speaking skills) siswa kelas XI SMA Negeri 2 Kota Jambi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh media pembelajaran video terhadap motivasi belajar dan keterampilan bicara (speaking skills) siswa kelas XI SMA Negeri 2 Kota Jambi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

strategi

Publisher

Subject

Education Energy Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

STRATEGY : Jurnal Inovasi Strategi dan Model Pembelajaran contains writings/articles on the results of thoughts and research results written by teachers, lecturers, experts, scientists, practitioners, and reviewers in all disciplines related to Learning Strategies and ...