Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT. Lubuk Minturun Konstruksi Persada (PT.LMKP) Padang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah Penelitian Lapangan (Field Research) dan Penelitian Kepustakaan (Library Research). Jenis dan sumber data adalah data primer dan data sekunder. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Lubuk Minturun Konstruksi Persada yang berjumlah 44 orang dan sampel 44 orang. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dan koefisien determinasi, pengujian hipotesis menggunakan uji f dan uji t. Hasil penelitian ditemukan (1) Keselamatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT.LMKP Padang, (2) Kesehatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT.LMKP Padang, (3) Keselamatan kerja dan kesehatan kerja berpengaruh positif dan signifikan bersama-sama terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT.LMKP Padang (sig 0,000 <0,05). Kontribusi keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT.LMKP Padang sebesar 79,9% dan sisanya 20,1% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2020