GEMA KESEHATAN LINGKUNGAN
Vol 19, No 2 (2021): GEMA Lingkungan Kesehatan

HUBUNGAN SANITASI TEMPAT PENGGILINGAN DAGING DENGAN KUALITAS BAKTERIOLOGIS (Salmonella sp.) DAGING GILING

Rinda Astri Setyawati (Kesehatan Lingkungan)
Narwati . (Unknown)
Deddy Adam (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2021

Abstract

Daging giling merupakan jenis bahan pangan yang mudah rusak (perishable food). Kerusakan dapat disebabkan oleh bakteri Salmonella melalui faktor sanitasi tempat diantaranya lokasi, bangunan, tata ruang dan fasilitas sanitasi. Faktor sanitasi tempat penggilingan daging di Pasar Tambah Rejo yang tidak memenuhi syarat berdasarkan Perka BPOM No. 5 Tahun 2015 berpotensi menyebabkan kontaminasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan sanitasi tempat penggilingan daging dengan kualitas bakteriologis (Salmonella sp.) daging giling di Pasar Tambah Rejo Surabaya Tahun 2020.Desain penelitian merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh daging giling di tempat penggilingan daging Pasar Tambah Rejo Surabaya sejumlah 6 dan air bersih di tempat penggilingan daging Pasar Tambah Rejo Surabaya sejumlah 1. Besar sampel ditentukan dengan menggunakan teknik total sampling. Metode pengumpulan data dengan cara observasi dan uji laboratorium. Analisis data menggunakan uji korelasi spearman rank.Hasil penelitian diperoleh 5 lokasi tempat penggilingan daging kurang memenuhi syarat, 4 bangunan kurang memenuhi syarat, 2 tata ruang kurang memenuhi syarat, 5 fasilitas sanitasi cukup memenuhi syarat. Uji hipotesis menunjukkan p value (0,016) (0,05) mengindikasikan bahwa ada hubungan antara sanitasi tempat penggilingan daging dengan kualitas bakteriologis (Salmonella sp.) pada daging giling di Pasar Tambah Rejo Surabaya tahun 2020.Disarankan pekerja membersihkan lantai dengan cara mengepel menggunakan cairan desinfektan, PD Pasar Surya dapat merealisasikan program perbaikan saluran pembuangan yang terbuka dengan memberi penutup berupa penutup dari bahan besi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

KESLING

Publisher

Subject

Environmental Science Health Professions Immunology & microbiology Public Health

Description

Jurnal ini menerima artikel dengan scope sanitasi lingkungan meliputi penyehatan air, pengolahan limbah, penyehatan makanan minuman, penyehatan tanah dan pengolahan sampah, sanitasi tempat umum, kesehatan keselamatan kerja, penyehatan udara sanitasi permukiman dan promosi kesehatan. ...