Realita : Jurnal Bimbingan dan Konseling
Vol 6, No 1 (2021): Volume 6 Nomor 1 Edisi Aprl 2021

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF MELALUI BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN BANTUAN LKS DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PKN SISWA KELAS III SD NEGERI 42 AMPENAN SEMESTER II TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Masruni Masruni (Sekolah Dasar Negeri 42 Ampenan Dinas Pendidikan Kota Mataram Nusa Tenggara Barat Indonesia)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2021

Abstract

Abstrak. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 42 Ampenan pada siswa kelas III semester II tahun pelajaran 2019/2020 yang kemampuan siswanya dalam mata pelajaran PKn masih cukup rendah. Tujuan Penelitian tindakan kelas ini untuk meningkatkan prestasi belajar PKn dengan model pembelajaran kooperatif melalui bimbingan kelompok dengan bantuan LKS dalam pembelajaran tematik siswa kelas III SD Negeri 42 Ampenan semester II tahun pelajaran 2019/2020. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah  tes prestasi  belajar.  Data yang telah terkumpul  kemudian  dianalisis  secara deskriptif.Dengan kreteria keberhasilan dengan nilai rata-rata sesuai KKM (71) dan presentase ketuntasan belajar mencapai 80% atau lebih. Hasil  analisis  menunjukkan  adanya  peningkatan  prestasi  belajar,  dari  data awal  diperoleh  nilai  rata-rata  65,42  dengan  presentase  ketuntasan  belajar  sebesar 62,50%  yang  menunjukkan  bahwa  kemampuan  siswa  dalam  mata  pelajaran  PKn masih sangat rendah,setelah  diberikan tindakan pada siklus I dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif melalui bimbingan kelompok dengan bantuan LKS meningkat dengan nilai rata-rata 67,92 dan presentase ketuntasan belajar 75%, pada siklus II meningkat   lagi nilai rata-rata menjadi 72,00 dengan presentase ketuntasan belajar  sebesar  95,83%.  Berdasarkan  hasil  yang  telah  diperoleh  pada  siklus  II, semakin   meningkat   keberhasilan   dalam   penelitian   ini  telah  tercapai   sehingga penelitian dihentikan. Dari  semua  data  pendukung  pembuktian  pencapaian  tujuan  pembelajaran dapat   disimpulkan   bahwa   model   pembelajaran   kooperatif   melalui   bimbingan kelompok dengan bantuan LKS dalam pembelajaran tematik dapat meningkatkan prestasi  belajar  PKn  siswa  kelas  III SD  Negeri    42  Ampenan  semester  II tahun pelajaran 2019/2020. Sehingga dapat disarankan model ini dapat digunakan sebagai alternatif pembelajaran siswa di Kelas III.Kata kunci: Model Pembelajaran Kooperatif, Pembelajaran Tematik

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

realita

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Realita Jurnal Bimbingan dan Konseling (JRbk) Adalah Jurnal yang dikelola langsung oleh Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi Universitas Pendidikan Mandalika Sejak April 2016 dengan ISSN 2503-1708, yang dipublikasi secara Cetak dan melalui Website Fakultas ...