JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol 9, No 3 (2021): JE. Vol 9 No 3 (2021)

PENGUJIAN AKURASI METODE MOVING AVERAGE DALAM MEMPREDIKSI HARGA SAHAM MASA DEPAN PADA BANK BUMN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Simuru, Jezika K. (Unknown)
Saerang, Ivonne S. (Unknown)
Maramis, Joubert B. (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Sep 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara harga saham rill dan harga saham metode Moving Average pada bank BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia untuk memberikan bukti empiris mengenai akurasi salah satu indikator analisis teknikal yaitu Moving Average. Untuk itu digunakan 4 perbankan BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sebagai sampel penelitan selama masa periode penelitian MA20 yaitu 20 hari kerja pada bulan April 2021. Data diperoleh melalui website resmi BEI dan aplikasi Trading View. Penelitian ini merupakan penelitian komparatif. Yang dimana untuk menguji hipotesis penelitian terkait keakuratan metode Moving Average, dilakukan Uji Beda Paired Sample t-Test yang dapat membuktikan secara statistik apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara harga saham rill dan prediksi harga saham yang di hasilkan metode Moving Average. Hasil penelitian ini menemukan tidak ada perbedaan antara harga saham rill dan harga saham prediksi Moving Average. Sehingga penelitian ini memberikan bukti empiris keakuratan metode Moving Average dalam memprediksi harga saham pada bank BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Kata Kunci: Analisis teknikal, moving average, harga saham

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...