Jurnal Medika Hutama
Vol. 3 No. 01 Oktober (2021): Jurnal Medika Hutama

PENGARUH PEMBERIAN DAUN SIRSAK (Annona muricata) TERHADAP PENYAKIT DIABETES MELITUS: Indonesia

Putri Sagita (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Oct 2021

Abstract

Diabetes melitus merupakan salah satu masalah kesehatan didunia yang patut diperhatikan. Prevalensi dari diabetes melitus setiap tahunnya selalu meningkat. Diperkirakan pada tahun 2045, prevalensi diabetes meningkat menjadi 9,9% atau mengenai sebanyak 700 juta penduduk di dunia. Di Indonesia, penyakit diabetes menduduki peringkat nomor 3 penyakit dengan kematian tertinggi. Diabetes melitus (DM) merupakan suatu sindrom klinis kelainan metabolik. Penyakit ini ditandai oleh gula darah yang tinggi dalam tubuh manusia. Diagnosis dari penyakit diabetes melitus diperoleh dari keluhan dan gejala yang khas serta ditambah dari hasil pemeriksaan glukosa darah yang tinggi. Tujuan tatalaksana yang pada penderita diabetes yakni untuk mengontrol gula darah serta terhindar dari terjadinya komplikasi Daun sirsak (Annona muricaa) merupakan salah satu tanaman obat yang ada di Indonesia yang mampu menurunkan kada gula darah. Artikel ini merupakan studi literature dengan mengambil data sekunder yang diperoleh dari hasil penelitian-penelitian sebelumnya. Hasil menunjukkan bahwa Pengaruh daun sirsak (Annona muricata) terhadap penyakit diabetes melitus terbukti dapat menurunkan kadar gula darah pasien dengan diabetes melitus. Hal tersebut terjadi akiba kandungan senyawa antidiabetic seperti flavonoid, alkaloid, tanin, fenol, dan quercetin yang terkandung dalam daun sirsak.

Copyrights © 2021