UG Journal
Vol 14, No 4 (2020)

ANALISA TEORITIK URGENSI REDENOMINASI ATAS NILAI RUPIAH

Dahliawati, Anne (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2021

Abstract

Rencana akan adanya redenominasi oleh Bank Indonesia menimbulkan sejumlah analisa pro dan kontra yang mengkhawatirkan bagi sektor perekonomian, khususnya nilai mata uang dan pola perubahan stigma di perekonomian secara makro dan mikro di Indonesia. Secara konsep redenominasi diibaratkan sebagai dua keping sisi mata uang, yang akan memiliki keuntungan, namun di salah satu sisi dapat menjadi kerugian dan bumerang bagi pemerintahan ekonomi Indonesia. Di satu sisi diharapkan menimbulkan keefektifan dan tingginya kualitas nilai mata uang, namun di sisi lain terjadi penolakan dan argumentasi kontradiktif akan dampak redenominasi yang kurang dalam sosialisasinya dapat memberikan gambaran pemotongan nilai intrisik mata uang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui analisa atas rencana redenominasi rupiah terhadap kajian Akuntansi Pembangunan di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kepustakaan, data diperoleh dari beberapa referensi yang kemudian diolah dan intepretasi hingga menghasilkan suatu analisa. Fokus analisa membahas pada kajian bagaimana berdasarkan sumber yang ada Indonesia mampu melaksanakan redenominasi rupiah Redenominasi akan membuat beberapa signifikansi khusus atas nilai keuntungan, salah satunya adalah redenominasi memberikan efisiensi dalam proses pencatatan sebab dengan redenominasi yang memang benar terjadi simplifikasi hitung-hitungan uang di Indonesia. Redenominasi rupiah adalah sesuatu hal yang menarik untuk dilaksanakan dan diimplementasikan di Indonesia. Redenominasi dapat diwujudkan di Indonesia dengan baik disertai kesiapan yang tercermin dari stabilitas ekonomi dan politik Indonesia. Sehingga untuk jangka waktu beberapa tahun ke depan (jangka pendek) redenominasi belum menjadi prioritas untuk segera diimplementasikan di Indonesia jika berkaca pada kestabilan aspek perekonomian dan politik di Indonesia.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ugjournal

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions

Description

UG Jurnal merupakan kumpulan jurnal penelitian dari semua fakultas yang ditulis oleh Dosen dan Mahasiswa Universitas Gunadarma. UG Jurnal terbit tiap sebulan sekali dan tiap bulannya memuat jurnal dari berbagai ...