Jurnal Teknik ITS
Vol 10, No 1 (2021)

Perencanaan Gerbang Tol Kertosono - Kediri

Yohanes Eric Delano (Departemen Teknik Sipil Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Hera Widyastuti (Departemen Teknik Sipil Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Anak Agung Gde Kartika (Departemen Teknik Sipil Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)



Article Info

Publish Date
08 Sep 2021

Abstract

Penambahan volume kendaraan merupakan sumber utama dari masalah kemacetan di Indonesia. Salah satu cara yang paling efektif dalam mengatasi permasalahan ini yaitu dengan membangun jalan tol. Jalan tol adalah suatu jalan bebas hambatan yang dikhususkan untuk kendaraan roda 4 (empat) atau lebih dimana pengguna jalan tersebut dikenakan kewajiban membayar tarif (toll) sesuai dengan jarak yang ditempuh dan golongan kendaraan yang ia kendarai. Namun dalam suatu sistem jaringan jalan tol sering terjadi kemacetan dan antrian panjang dimana salah satunya disebabkan oleh perencanaan gerbang tol yang kurang optimum. Perencanaan gerbang tol ini menggunakan metode Multi Channel Single Phase sebagai struktur dasar proses antrian dan menggunakan disiplin antrian First In First Out (FIFO). Untuk perencanaan gerbang tol menggunakan gardu tol dengan sistem gerbang tol otomatis (GTO), on board unit (OBU), dan multi lane free flow (MLFF). Perencanaan gerbang tol Kertosono - Kediri ini merencanakan gerbang tol untuk tahun 2021 dan 2026. Perencanaan ini diharapkan dapat menentukan jumlah gerbang tol yang optimum dari segi tingkat pelayanan dan panjang antrian. Hasil yang didapat adalah sebagai berikut. Pada perencanaan gerbang tol Kertosono tahun 2021, terdapat 1 unit GTO khusus golongan I, 1 unit GTO campuran, dan 1 unit gardu tol OBU untuk arah masuk maupun keluar. Pada perencanaan gerbang tol Papar tahun 2021, terdapat 1 unit GTO khusus golongan I, 2 unit GTO campuran, dan 1 unit gardu tol OBU untuk arah masuk maupun keluar. Pada perencanaan gerbang tol Kediri tahun 2021, terdapat 1 unit GTO khusus golongan I, 1 unit GTO campuran, dan 1 unit gardu tol OBU untuk arah masuk maupun keluar. Pada tahun 2026, ada penambahan jumlah gardu tol pada masing masing gerbang tol akibat dari pertumbuhan jumlah kendaraan dari perencanaan sebelumnya pada tahun 2021.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

teknik

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Teknik ITS merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi mahasiswa ITS yang hendak mempublikasikan hasil Tugas Akhir-nya dalam bentuk studi literatur, penelitian, dan pengembangan teknologi. Jurnal ini pertama kali terbit pada September 2012, dimana setiap tahunnya diterbitkan 1 ...