JUTEKS - Jurnal Teknik Sipil
Vol 6 No 1 (2021): JUTEKS (Jurnal Teknik Sipil)

Analisis Kerapuhan Seismik Struktur Beton Bertulang

Richard Frans (Universitas Atma Jaya Makassar)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2021

Abstract

Letak geologis Indonesia, yang berada di daerah yang rawan terhadap risiko gempa, menyebabkan perlunya dilakukan analisis terhadap kerentanan bangunan, khususnya gedung bertingkat, terhadap pengaruh gempa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui probabilitas suatu struktur gedung mengalami tingkat kerusakan tertentu akibat gerakan tanah saat terjadi gempa. Analisis kerapuhan seismik dilakukan pada suatu struktur beton bertulang, yaitu Gedung ABC, dengan menggunakan analisis pushover dan metodologi HAZUS. Analisis pushover dilakukan dengan bantuan program ETABS v16.0.2. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa probabilitas terjadinya kegagalan struktur untuk setiap kondisi batas bervariasi, tergantung pada perpindahan spektral yang terjadi saat bangunan mengalami gempa. Berdasarkan kurva kerapuhan seismik, probabilitas terjadinya kegagalan struktur jika bangunan mengalami perpindahan spektral maksimum, untuk kondisi slight damage, moderate damage, extensive damage dan complete damage masing-masing sebesar 99,93%, 99,46%, 92,16% dan 50% pada arah x, serta sebesar 99,19%, 96,28%, 86,34% dan 50% pada arah y.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jutek

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Materials Science & Nanotechnology Transportation

Description

JUTEKS (Jurnal Teknik Sipil) merupakan merupakan publikasi online yang diterbitkan Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Kupang yang memuat tentang hasil penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang Teknik Sipil dengan lingkup Manajemen Konstruksi, Struktural, Transportasi, ...