Deiksis
Vol 13, No 3 (2021): Deiksis

Survei Penerapan Strategi Bertutur Youtuber Indonesia Nonselebritis

Nini Ibrahim (Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi bertutur pada Youtuber Profesional dalam menarik minat masyarakat untuk berlangganan (subscribe). Metode pada penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data secara observasi pada 4 Youtuber Profesional nonselebritis yang merintis saluran mereka dari nol tanpa bermodalkan kepopuleran sebagaimana Youtuber artis yang memang telah populer sebelumnya. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teori Brown dan Levinson (1987). Hasil penelitian menunjukkan bahwa para konten kreator Youtube (Youtuber) sebagian besar memanfaatkan strategi bertutur dengan basa-basi menggunakan kesantunan yang positif. Hal tersebut dapat terlihat dari persentase yang menunjukkan sebanyak 33% Youtuber menggunakan strategi tersebut. Selain itu, strategi selanjutnya yang juga dominan muncul adalah strategi berterus-terang tanpa basa-basi dengan persentase 25% penggunaan, dan 24% strategi samar-samar. Strategi bertutur yang jarang muncul adalah strategi dengan basa-basi menggunakan kesantunan yang negatif sebanyak 16%, dan yang paling sedikit muncul adalah strategi diam atau bertutur dalam hati sebanyak 2%. Kata Kunci: Strategi Bertutur, Sosiopragmatik, Youtuber

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Deiksis

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Deiksis is a journal that aims to be a peer-reviewed platform and an authoritative source of information. We publish scientific works from national and international lecturers, researchers, students, and practitioners to present their new ideas, concepts, and theories in Indonesian language and ...