Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan respons mahasiswa terhadap pembelajaran bahasa Indonesia SD berbasis audio visual. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester V kelas F Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan tahun akademik 2020/2021. Peneliti sebagai instrumen akan mempermudah menggali informasi yang menarik meliputi informasi lain dari yang lain (temuan-temuan yang menarik), yang tidak direncanakan sebelumnya, yang tidak terduga terlebih dahulu atau yang tidak lazim terjadi. Pada penelitian ini juga digunakan instrumen pendukung lainnya yaitu angket respons. Berdasarkan hasil analisis data yang telah dilakukan dapat ditarik simpulan bahwa respons mahasiswa terhadap pelaksanaan pembelajaran menggunakan media berbasis audio visual dan respons mahasiswa terhadap media pembelajaran bahasa Indonesia SD berbasis audio visual berada pada kategori positif.
Copyrights © 2021