Jurnal Inovasi Penelitian
Vol 2 No 5: Oktober 2021

PARIWISATA ADALAH PISAU BERMATA 2

Ni Ketut Riani (Kantor BPSDM Provinsi Bali)



Article Info

Publish Date
03 Oct 2021

Abstract

Keberhasilan pariwisata Bali telah menjadi legenda tersendiri dalam membicarakan periwisata internasional. Internasionalisasi lewat pariwisata, khususnya pariwisata budaya seperti yang dikembangkan di Bali, membawa masyarakat lokal terjepit di antara dua kutub kekuatan. Di satu pihak mereka diwajibkan memelihara tradisi dan adat budaya yang merupakan komoditas yang dapat dijual dan di sisi lain, internasionalisasi berarti membenturkan kebudayaan lokal dengan dunia modern. Banyak masalah yang mampu mengancam keberlanjutan dari pembangunan diantaranya menyangkut aspek lingkungan, social ekonomi, dan social budaya. Masalah lain yang menjadi ancaman adalah keamanan dan migrasi masuk yang tidak terkendali dan banyak kemungkinan bisa terjadi akibat dari pembangunan pariwisata. Dalam pembangunan pariwisata diharapkan terjadinya hubungan timbal balik yang saling menguntungkan antara pariwisata dengan lingkungan social maupun budaya. Bila tidak dicermati maka pariwisata bukannya mendatangkan mata air kehidupan tetapi akan mendatangkan air mata.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JIP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Education Social Sciences

Description

"JIP” for JURNAL INOVASI PENELITIAN, published by Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram. Published in two formats, print and online, ISSN: 2722-9475 and the online version of ISSN 2722-9467, both of which are published every month. The scope of the journal studies broadly includes: 1. Culture (a ...