Jurnal Ilmu Komputer
Vol 10 No 2 (2021): Jurnal Ilmu Komputer

DATA MINING DENGAN 2 (DUA) MODEL KLASIFIKASI UNTUK PREDIKSI KINERJA MAHASISWA

Eka Sabna (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2021

Abstract

Berlimpahnya data mahasiswa pada perguruan tinggi dapat digunakan secara maksimal sesuai dengan kebutuhan dan mampu diolah menjadi informasi yang bermanfaat sehingga dapat mengetahui hubungan antara atribut data yang di dalamnya dapat dianalisis dan diharapkan memiliki keluaran berupa kinerja mahasiswa yang berhubungan Hasil Belajar (IPK). Metode yang digunakan mengunakan metode CRISP-DM yang terdiri dari 6 tahapan. Ada 2 (dua) metode klasifikasi yang digunakan yaitu Naïve Bayes Classifier dan Decision Tree Algoritma C4.5 untuk dilakukan perbandingan algoritma mana yang lebih baik untuk memprediksi kinerja mahasiswa. Hasil dari implementasi data mining dengan menggunakan software Rapidminer, dilakukan terhadap dua model algoritma klasifikasi yaitu C4.5 dan NBC kemudian memasukan dataset sebagai bahan uji untuk kedua model tersebut yang di dalamnya terdapat data latih dan data uji. Berdasarkan nilai akurasi terbaik pada model algoritma Naive Bayes Classifier (NBC) adalah 80% sedangkan berdasarkan nilai akurasi terbaik pada model algoritma C4.5 adalah 60 %. Keywords: C4.5, NBC, IPK, kinerja, mahasiswa

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Ilmu Komputer adalah jurnal yang dikhususkan untuk penelitian penelitian yang termasuk dalam bidang keilmuan komputer dan informatika. Jurnal Ilmu Komputer dikelola sepenuhnya oleh STMIK Hang Tuah Pekanbaru dan terbit 2 kali dalam setahun pada bulan april dan bulan oktober. Focus and Scope ...