Keberhasilan suatu perusahaan dipengaruhi Tenaga kerja karna tenaga kerja merupakan pilar utama memiliki kontribusi besar terhadap jalanyan aktivitas roda perekonomian, terutama dalam proses penciptaan output (produksi) hingga produk yang dihasilkan tersebut sampai kepada konsumen (distribusi), dalam proses produksi maupun disrtibusi tersebut tidak lepas dari kenerja para pekerja,dengan memperhatikan kinerja akan diketahui bagaimana hasil produksi maupun distribusi itu berlangsung maka dibutuhkan karyawan yang bekerja giat, professional dan dengan semangat kerja yang tinggi sehingga dapat meningkatkan produktivitas perusahaan. Masalah dari penelitian ini adalah apakah Upah ,disiplin kerja dan insentif berpengaruh terhadap produktivitas tenaga kerja R.cemerlang singaraja, Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh upah,disiplin kerja dan insentif terhadap produktivitas tenaga kerja R.cemerlang singaraja. Penelitian ini mengunakan pendekatan kuantitatif . teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa angket/kuesioner dengann teknik analisis item yang mengkorelasikan skor tiap butir dengan skor total yang merupakan jumlah setiap skor butir. Uji validitas dilakukan dengan menggunakan teknik korelasi Pearson’s Correlation dengan bantuan program IBM SPSS 24.0 for Windows.
Copyrights © 2018