JURNAL TEKNOLOGI DAN ILMU KOMPUTER PRIMA (JUTIKOMP)
Vol. 4 No. 2 (2021): Jutikomp Volume 4 Nomor 2 Oktober 2021

SMART LED SEBAGAI SOLUSI LAMPU HEMAT LISTRIK

Citra Sihombing (Institut Teknologi Medan)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2021

Abstract

Perkembangan peralatan yang berbasis mikrokontroller semakin meningkat. Mengharuskan kita mengikuti perkembangan teknologi tersebut, minimal memahami dasar dan cara penggunaannya, dengan menggunakan mikrokontroller kita dapa menghemat waktu dan biaya pengeluaran dibandingkan dengan peralatan lainnya. Penggunaan saklar manual seringkali tidak efisien dalam mengehemat pengeluaran listrik, juga membuat pengguna harus mematikan lampu secara manual agar lampu yang digunakan tepat guna. Dengan alat ini kita tidak perlu lagi menekan saklar manual karena pada alat ini terdapar sensor gerak yang akan menyalakan lampu otomatis jika terdeteksi adanya pergerakan sebuah objek dan mematikannya kembali jika tidak ada pergerakan objek dalam beberapa waktu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini berupa Studi Literatur dan Identifikasi serta Analisis Masalah, kemudian masuk dalam tahap Perancangan. Berdasarkan dari hasil pengujian sistem keseluruhan di atas bahwa perancangan system ini berfungsi dengan baik. Berdasarkan penelitian ini, ditarik beberapa kesimpulan yaitu Sistem smart lampu led sebagai solusi lampu hemat listrik dirancanga menggunakan mikrokontroller arduno dan sensor pir dan ldr sebagai sistem kendali lampu berfungsi dengan baik serta penghematan penggunaan listrik karena lampu hanya menyala jika ada gerakan saja dan otomatis lampu mati jika tidak ada gerakan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JUTIKOMP

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JuTIKom PRIMA(Jurnal Teknologi dan Ilmu Komputer Prima) adalah jurnal yang di fokuskan Terhadap bidang ilmu Teknologi dan Ilmu Komputer. Tujuan jurnal adalah untuk mengakomodir para dosen dan mahasiswa baik dalam lingkungan kampus Universitas Prima Indonesia maupun dari kampus berbeda jurnal ini ...