Wasana Nyata
Vol 4, No 2 (2020)

Pelatihan Pengembangan Potensi Desa Melalui Sektor Unggulan Ubi Sebagai Upaya Peningkatan Ekonomi Masyarakat di Desa Tohkuning Kabupaten Karanganyar

Yofhi Septian Panglipurningrum (STIE Adi Unggul Bhirawa Surakarta)
Agus Utomo (STIE Adi Unggul Bhirawa Surakarta)
Lukman Akhmad Imron Pahlawi (STIE Adi Unggul Bhirawa Surakarta)



Article Info

Publish Date
06 Oct 2020

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini menggunakan prinsip pendampingan, pemberdayaan masyarakat, dimana pengabdi bertindak sebagai fasilitator. Pendampingan adalah suatu kegiatan konsultasi untuk nmemfasilitasi dan memotivasi dengan tujuan menyelesaikan suatu permasalahan yang dihadapi oleh kelompok masyarakat. Pemberdayaan adalah suatu upaya memulihkan atau meningkatkan keberdayaan suatu komunitas utuk mampu berbuat sesuai dengan harkat dan martabat mereka dalam melaksanakan hak-hak dan tanggungjawab mereka sebagai manusia dan warga negara. Kegiatan sosialisasi marketing umkm churros ubi di Desa Tohkuning yang dilaksanakan pada tanggal 15 Agustus 2019. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang bagaimana suatu produk dikemas secara baik dan benar, strategi pemasaran produk yang baik dan benar serta  mengetahui sasaran yang akan dituju dari produk churros ubi  tersebut. Dengan adanya kegiatan ini Masyarakat Desa Tohkuning mendapatkan pengetahuan tentang menginovasi produk dan pemasaran produk UMKM. Sehingga dapat menbantu perekonomian masyarakat di Desa Tohkuning.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

wasana_nyata

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Nasional ini adalah terbitan berkala ilmiah secara terbuka berbasis ilmu terapan, pengabdian kepada masyarakat dan kajian ilmiah yang diterbitkan oleh Bidang Publikasi Ilmiah STIE AUB Surakarta dengan nomer registrasi ISSN 2580-8443 (online) dan ISSN 2747-2876 (print). Jurnal pengabdian ...