Jurnal Harpodon Borneo
VOLUME 13 NO. 1 APRIL 2020

APLIKASI PEMANFAATAN TEPUNG KEONG MAS TERFERMENTASI ENZIM PAPAIN DALAM PAKAN SEBAGAI BIOPERMENTOR UNTUK MENINGKATKAN KINERJA PERTUMBUHAN IKAN GABUS (Channa striata)

Khaeriyah, Andi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan konsentrasi optimal enzim papain yang dapat digunakan pada permentasi keong mas guna meningkatkan kinerja pertumbuhan ikan gabus (Channa striata). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai September 2019. Di Balai Benih Ikan Air Tawar Limbung (BBI) Limbung kabupaten Gowa.  Pakan yang digunakan  adalah pakan pellet berbahan baku keong mas yang dipermentasi dengan enzim papain buah papaya.Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 3 kali ulangan yakni : A 1,5%, B 2,25%, C.3% dan D. Kontrol (0%).  Data yang diperoleh diolah menggunakan Analysis of Varians (ANOVA).  Oleh karena hasil yang diperoleh berpengaruh nyata maka dilanjutkan dengan uji Lanjut Duncan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pakan keong mas terpermentasi enzim papain dengan konsentrasi berbeda memberikan pengaruh yang sangat nyata (P0.05) terhadap tingkat kecernaan protein, kecernaan serat, retensi protein, efisiensi pemanfaatan pakan, kandungan albumin, dan pertumbuhan mutlak. Namun tidak memberikan pengaruh yang nyata (P0.05) terhadap retensi lemak dan sintasan benih ikan gabus.  tingkat kecernaan protein, kecernaan serat, retensi protein, efisiensi pemanfaatan pakan, kandungan albumin, dan pertumbuhan mutlak. tertinggi diperoleh  pada perlakuan B(2,25%) dengan nilai masing-masing (87,66%), (91,24%),(58,07%) (79,05%), (9,77%), (94gr) sedangkan tingkat kecernaan protein, kecernaan serat, retensi protein, efisiensi pemanfaatan pakan, kandungan albumin, dan pertumbuhan mutlak. terendah diperoleh pada perlakuan D (0%) yaitu (60,09%), (81,72%), (32,56%), (54%).(7,88%) dan (89,11gr).  Kualitas air pada media pemeliharaan selama penelitian adalah 26-290C, pH 7-8, Oksigen 4-6mg/l dan amonia 0,013-0,11 mg/l. Kata kunci :Enzim papain, Kinerja pertumbuhan, Ikan gabus

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

harpodon

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science

Description

Jurnal HARPODON BORNEO merupakan jurnal ilmiah dalam bidang Ilmu – Ilmu Perikanan dan kelautan, yang diterbitkan oleh Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Borneo Tarakan. Jurnal ini terbit dua kali setahun, yaitu pada periode bulan April dan Oktober, sebagai media informasi dan ...