Jarak yang jauh dari kota kadang membuat warga desa menjadi sulit mendapatkan teknologi yang mampu membantu mempermudah pekerjaan mereka. Sebagai contoh masih ada desa-desa yang menggunakan cara tradisional untuk mengolah padi menjadi beras. Cara tradisional tersebut kurang efektif dan efisien karena selama pengolahan padi menjadi beras mengakibatkan banyak padi yang hilang dan rusak. Selain itu juga cara tersebut membutuhkan waktu yang cukup lama. Jurnal ini memberikan solusi untuk permasalahan tersebut dengan cara mengolah padi menjadi beras menggunakan mesin penggiling padi. Perbedaan mesin pengiling padi ini dengan mesin penggiling yang sudah ada adalah penggeraknya yang menggunakan motor listrik. Kelebihan menggunakan motor listrik dari pada menggunakan motor bakar adalah kendali pada kecepatan putaran motor. Motor listrik dapat dikendalikan kecepatan putarannya menggunakan tahanan variabel atau potiensiometer yang dapat membatasi arus yang masuk ke motor, sehingga kecepatan putaran motor dapat disesuaikan dengan beban padi yang akan diolah. Mesin penggiling padi yang menggunakan penggerak motor listrik dapat mengurangi padi yang hilang dan rusak selama proses penggilingan karena adanya kendali kecepatan motor. Selain itu proses pengolahan padi menjadi beras menjadi lebih cepat dari pada menggunakan metode tradisional. Pengolahan padi menjadi lebih efektif dan efisien dari sebelumnya.
Copyrights © 2021